Kamis, Desember 26, 2024
Kamis, Desember 26, 2024

Sekda Butur Raih Juara I Tingkat Sultra

IKHTIARNUSANTARA.COM, BUTUR – Tampil memukau, Sekretaris Daerah (Sekda) Buton Utara (Butur) Muhammad Hardhy Muslim bersama istri Wa Ode Ernawati Asman berhasil meraih juara I di lomba fashion show pada malam puncak Hari Ulang Tahun (HUT) Sulawesi Tenggara (Sultra) ke-59 di Kabupaten Kolaka Timur. Sabtu, (13/05).

Tepuk tangan dan suarah gemuruh serta yel-yel ribuan penonton saat Sekda Butur dan istri tampil mempertontokan gaya lenggak-lenggok mereka menunjukkan pertanda baik untuk meraih juara. Dengan kostum tenunan adat motif Buton Utara kedua pasangan ini mampu meyakinkan tim penilai lomba atau juri keluar sebagai pemenang.

Setelah pengumuman, seluruh pemenang lomba diundang ke panggung untuk menerima piala yang diserahkan langsung Gubernur Sultra. Penerimaan piala bagi Sekda Butur diwakil oleh Staf Ahli Bidang Ekonomi, Keuangan dan Pembanguan La Nita, karena Muh. Hardy Muslim sedang tugas di luar daerah sehingga tidak dapat hadir.

La Nita mendapat mandat dari bupati Butur untuk menghadiri acara sekaligus mewakili pemeritah daerah kabupaten pada penutupan pameran pembangunan yang dilakukan langsung oleh Gubernur Sultra H. Ali Mazi, SH. MH.

Untuk diketahui juara 2 lomba Fashion Show tingkat Sekda se-Sultra itu jatuh pada Sekda Kolaka, juara 3 Kabupaten Muna Barat dan juara 4 diberikan pada tuan rumah yakni Sekda Koltim. (Rls Humas Setda Butur)

Related Articles

IKLAN

Berita Terbaru